Kuliner Semarang terkenal dengan kelezatannya. Jika berkunjung ke kota ini, tak lengkap jika Anda belum mencoba berbagai menu makanan serta mengunjungi tempat makan yang unik dan menarik. Anda dapat mencoba berbagai menu yang ada dengan harga murah dan terjangkau, tidak membuat kantong terkuras saat berwisata.

Banyak sekali blog maupun channel youtube yang menyediakan berbagai review mengenai kuliner makanan. Di blog ngopimasi, Anda dapat menemukan berbagai informasi yang berguna untuk pendidikan. Ngopimasi juga berarti ngopi-ngopi sambil mencari informasi.

Kembali lagi ke kuliner di kota Semarang, ada beragam menu makanan serta tempat makan yang cocok bagi Anda saat berwisata. Berikut ini akan diulas mengenai kuliner kota Semarang yang wajib dicoba saat berwisata.

www.pexels.com

Kuliner kota Semarang yang unik dan menarik

Kota Semarang menawarkan beragam tempat wisata yang asyik dan menyenangkan, cocok untuk berwisata bersama teman dan keluarga. Begitu pula dengan kulinernya. Di kota Semarang, Anda dapat menikmati wisata kuliner dengan harga yang terjangkau namun mendapatkan makanan unik serta lezat. Di bawah ini adalah menu makanan serta tempat makan yang khas dan wajib dicoba di kota Semarang.

  1. Bandeng presto

Siapa yang tidak kenal dengan makanan ini? Bandeng presto adalah kuliner khas kota Semarang yang sangat terkenal. Bandeng presto adalah salah satu olahan dari ikan bandeng yang diolah dengan cara dimasak dengan panci bertekanan tinggi, dengan kata lain dipresto. Ikan bandeng presto dapat tahan hingga bermingg-minggu dalam kemasan yang tertutup.

 

Cara memakan bandeng presto yaitu dengan menggorengnya kembali. Anda dapat memasaknya dnegan digoreng saja, atau ditambahkan dengan balutan tepung dan telur. Bandeng presto merupakan kuliner Semarang yang khas dan cocok sekali menjadi oleh-oleh jika berwisata di kota ini. Anda dapat membeli bandeng presto di berbagai toko oleh-oleh yang ada di kota Semarang, hampir semua toko menjualnya.

www.pexels.com
  1. Wingko babad

Kuliner khas kota Semarang yang selanjutnya yaitu wingko babad. Wingko babad adalah salah satu jajanan khas yang berasal dari olahan beras ketan dan kelapa. Cara membuatnya yaitu dengan menguleni beras ketan dan kelapa, lantas dibakar. Wingko babad kini sudah banyak tersedia dalam kemasan plastik dan dijual di banyak tempat di kota Semarang. Ada banyak varian rasa yang ditwarkan, mulai dari kelap muda, coklat, hingga rasa durian.

 

Wingko babad juga cocok sekali menjadi oleh-oleh khas yang dapat Anda bawa dari kota Semarang. Wingko babad ini tersedia dalam kemasan dan satu kemasan boksnya mencapai 20 buah wingko. Untuk membelinya, wingko babad ini banyak tersedia di sepanjang jalan Pandanaran dan Cendrawasih.

 

Perintis wingko babad yaitu Dr Muljono yang sudah membuat produk wingko sejak tahun 90-an. Anda dapat menemukan wingko babad asli dengan merk wingko babad cap kereta api yang bisa Anda temukan di jalan Cendrawasih.

 

  1. Babat gongso

Menu makanan yang satu ini namanya mirip dengan wingko babad, namun sama sekali berbeda, loh. Babat gongso adalah olahan daging babat dan juga jeroan lain seperti usus, hati limpa, dan lain-lain yang dimasak dengan cara digongso atau dioseng dengan kecap hingga kental. Rasanya? Jangan ditanya lagi. Pasti sangat nikmat disantap dengan nasi putih yang masih hangat.

 

Babat gongso ini tersedia hampir di setiap jalan di kota Semarang. Anda dapat dengan mudah menemukannya. Namun, tempat makan babat gongso yang paling terkenal yaitu babat gongso pak karmin yang terletak di Jalan Aloon-aloon Bar. Selain menyediakan babat gongso, tempat makan ini juga menyediakan nasi goreng babat yang rasanya tak kalah nikmat.

www.pexels.com
  1. Soto bangkong

Soto bangkong adalah soto yang mulanya dijual di jalan bangkog, sehingga dinamai demikian. Namun kini, soto olahan keluarga pak soleh tersebut sudah dijual luas selain di jalan bangkong. Soto bangkong menjadi salah satu wisata kuliner khas Semarang yang perlu Anda cob ajika berkunjung ke kota ini.

 

Soto bangkong berisi suwiran ayam, irisan buah tomat, bihun, serta taburan bawang putih dan bawang merah. Namun yang menjadikannya istimewa yaitu kuahnya yang kecoklatan kental karena ditambah kecap. Selain itu, soto bangkong dilengkapi dengan aneka tambahan seperti sate ayam, sate kerang, sate telur puyuh, hingga tempe dan perkedel. Sate bangkong terletak di Jalan Brigjen Katamso No.1, Kota Semarang.

 

  1. Tahu pong dan tahu gimbal

Makanan khas Semarang yang satu ini berasal dari olahan tahu. Tahu pong sudah banyak dikenal tidak hanya di Semarang. Olahan tahu goreng yang khas dengan kuah kental dan tambahan gimbal udang serta potongan acar ini pasti akan membuat Anda ketagihan. Tahu pong biasanya disajikan bersama ulegan cabai hijau. Anda dapat menemukan tahu pong di hampir seluruh kota Semarang, namun yang paling terkenal ada di Jalan Gajah Mada. Anda dapat menikmati seporsi tahu pong dengan harga 6 hingga 12 ribu rupiah saja.

 

Berbeda dengan tahu pong, tahu gimbal merupakan racikan tahu yang disajikan bersama gimbal goreng atau bakwan udang. Setelah itu ditambah dengan irisan kubis, tauge, telur ceplok, dan potongan lontong. Kuah tahu gimbal berupa bumbu kacang petis udangyang menambah nikmat rasanya. Anda dapat menemukan tahu gimbal di sekitar Taman KB yang merupakan tempat makan tahu gimbal yang sudah sangat terkenal.

  1. Lekker paimo

Kue lekker paimo merupakan salah satu kuliner khas Semarang yang berupa kue lekker dengan isian meises, gula pasir, serta potongan buah pisang. Yang istimewa, tidak hanya rasa manis, ada pula lekker dengan isian sosis, keju, abon, hingga tuna. Lekker ini juga dilengkapi dengn saus pedas yang akan memanjakan lidah Anda.

 

Ada dua macam lekker, yaitu yang tebal maupun lekker yang tipis. Untuk lekker tipis, tersedia rasa coklat dan caramel. Sementara untuk rasa yang asin tersedia dalam lekker yang tebal. Untuk mendapatkannya, Anda dapat menemukan lekker paimo ini di Jalan Karang Anyar No. 37 dan buka dari pagi hingga sore hari.

 

  1. Es puter cong lik

Jika sedari tai sudah membahas makanan, kali ini kuliner Semarang yang akan dibahas yaitu minuman. Es puter cong lik adalah salah satu minuman segar yang dapat melengkapi wisata kuliner Anda di kota Semarang.es puter cong lik tersedia dalam berbagai varian rasa, mulai dari coklat, sirsak, kopyor, hingga durian dan alpukat. Es puter cong lik sangat nikmat dinikmati saat panas di siang hari.

 

Anda dapat menemukan es puter cong lik di Warung Semawis, Pecinan, atau juga di Simpang Lima. Harga rata-rata es puter cong lik mulai dari 8 hingga 12 ribu rupiah.

 

Demikianlah ulasan mengenai berbagai kuliner Semarang yang perlu Anda coba. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. Kunjungi ngopimasi.com untuk informasi menarik seputar wisata kuliner terlezat di seluruh Indonesia.

Kuliner Semarang
Scroll to top